PELAKSANAAN KEGIATAN PROGRAM MAKANAN BERGIZI GRATIS (MBG)

Rabu,16 Juli 2025 pelaksanaan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) Berjalan Lancar dan Antusias

Program Makanan Bergizi Gratis (PMBG) telah memasuki hari keenam pelaksanaannya di berbagai sekolah dasar di seluruh Indonesia. Antusiasme peserta didik dan tenaga pendidik masih tinggi, menunjukkan betapa pentingnya program ini dalam mendukung kesehatan dan konsentrasi belajar siswa.

Menu hari ini adalah nasi putih, Daging, mie, dan potongan pepaya segar.

Kepala Sekolah SDN 33 Lampe Kota Bima Bapak Husni,S.Pd, menyampaikan bahwa para siswa tampak lebih semangat dan aktif mengikuti pelajaran sejak program ini dimulai. “Anak-anak datang lebih pagi dan sudah menanti makanan mereka. Ini menjadi momen yang juga mempererat hubungan guru dan murid,” ujarnya.